Langsung ke konten utama

Nonton Bareng Film Teachers Lewat Aplikasi Film STRO TV

 

Sejak pandemi datang, banyak kebiasaan yang sebelumnya rutin dilakukan di luar rumah mulai dari bekerja, sekolah sampai dengan hobi menjadi lebih aman dilakukan secara daring. Salah satunya kebiasaan nonton film di bioskop pun beralih menjadi nonton film di rumah.

Seperti beberapa hari lalu, saya berkesempatan menonton pemutaran film perdana berjudul Teachers yang dilakukan secara virtual. Tepatnya pada tanggal 8 Januari 2021 lalu, screening fim Teachers di jam 19.00 yang dihadiri oleh semua cast & crew, rekan-rekan media, blogger beserta ratusan penonton terpilih yaitu para fans serta subscribers STRO.



Meski virtual dan dilakukan dari rumah masing-masing, streaming film ini terasa tetap menyenangkan. Sambutan dari sutradara film Teachers yaitu Sarjono Sutrisno menjadi pembuka screening film kali ini dan dilanjutkan dengan tukar sapa dan salam perkenalan dari pemeran utama dan beberapa cast yang terlibat di dalamnya.

 

Alur Film Teachers

Film Teachers berkisah tentang kehidupan dua pemeran utama cantik yaitu Agnes (Yova Gracia) dan Meg (Estelle Linden). Dengan latar belakang profesi yang berbeda, Agnes ebagai seorang polisi dan Meg sebagai seorang guru, keduanya dipertemukan di sebuah sekolah dasar saat Agnes sedang menjalankan tugasnya untuk mengungkap sindikat narkoba terselubung yang dicurigai terjadi di sekolah tempat Meg mengajar.

Kekompakan di antara keduanya sebagai partner dalam mengungkap kasus pun terasa natural, lucu dan seru untuk ditonton. Film bergenre action comedy ini semakin seru dan mengundang tawa saat ditonton dengan kemunculan beberapa komedian senior seperti Tarzan , Epy Kusnandar & Rizki Mocil. Kehadiran beberapa cameo seperti Teddy Syah, Garry Iskak dan beberapa cast terkenal lainnya juga mampu menjadi kejutan di tengah keseruan cerita yang berlangsung.



Film yang disutradarai Sarjono Sutrisno ini merupakan salah satu original movie hasil kolaborasi SAS Film,SKYLAR PICTURES & STRO yang dihadirkan khusus untuk STRO.

STRO itu sendiri adalah sebuah Aplikasi layanan streaming yang dapat diunduh dan diakses melalui  android, iOs ataupun via browser web. Lewat STRO saya pun bisa melakukan streaming Indonesia dan memutar film-film karya rumah produksi terbaik dari Indonesia seperti Skylar Pictures, Aletta Pictures, SAS Film dan termasuk STRO Original Movies dan Original Series produksi negeri sendiri. Cukup dengan Sepuluh ribu Rupiah, pelanggan sudah bisa menikmati aplikasi premiumnya dan menikmati beraneka film di dalamnya.

Dan tanpa terasa, film berdurasi 80 menit ini tiba di penghujung cerita. Bagi saya, film ini bisa menjadi hiburan yang tepat untuk ditonton bersama keluarga. Saya dan keluarga yang menonton bersama  malam itu sangat excited dengan alur cerita dan juga lakon para pemainnya. Namun, tetap harus diingat ya, Bun, meski film ini ramah anak dan bergenre action comedy, tentunya mendampingi anak saat menonton film ini harus tetap dilakukan ya, Bunda.

 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman Menyekolahkan Anak di Gontor

"Mah, Kakak mau SMP-nya di Gontor aja. Boleh nggak, Mah?" Pertanyaan itu meluncur begitu saja dari mulut putri kami yang saat itu masih kelas 5 SD. Ya, terus terang waktu itu aku sempat kaget mendengar sulung kami ingin mondok di sana. Lokasinya yang sangat jauh dari rumah, perkiraan biaya sekolah di sana yang mahal, ditambah pikiran-pikiran lain yang membuat saya berpikir lagi untuk menyekolahkan anak kami di sana. Walaupun begitu, memang sejak kelas 3 SD, putri kami sudah berniat ingin mondok saat SMP nanti. Dan dulu, niat kami mencarikan pondok pesantren di sekitar Bogor atau kota lain yang jaraknya tidak terlalu jauh dari Jakarta. Tapi siapa yang nyangka, putri kami justru tegas memilih Gontor sebagai pesantren pilihannya. Menurutnya lagi, dia sudah riset dan menjatuhkan pilihan pada pesantren ini.  Ya, saat itu, tepatnya 5 tahun lalu, kami sebagai orang tua justru belum banyak tahu tentang pesantren Gontor. Hanya sedikit yang kami tahu tentang pesantren ini. Tentang pres...

Pengalaman Ikut Kelas Canva dengan Pemateri Canvassador Tuty Queen

Dari dulu, terus terang saya kepengen banget ikutan kelas Canva. Cuma memang belum ada kesempatan yang pas untuk itu. Dan kebetulan dua hari lalu, komunitas ISB (Indonesian Social Blogpreneur) mengadakan kelas tersebut khusus untuk para anggotanya. Nggak mau ketinggalan, saya pun mendaftar untuk join di kelas tersebut. Tepatnya di tanggal 12 Juni 2025, hari Kamis lalu, ISB mengadakan workshop dengan tema “Level Up Your Blog With Visual Communication” dengan narasumber Ibu Tuty Queen, seorang blogger, digital creator dan juga seorang canvassador. Kelas diadakan mulai jam 4 sore lewat zoom meeting dengan diikuti puluhan peserta.  Padu Padan Warna, Tipografi dan Layout Pada sebuah desain, unsur warna tentunya menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan. Padu padan warna seumpama memilih outfit yang tepat, agar terlihat serasi dan tampak menarik.  Pada Canva, padu padan warna terdiri dari beberapa fitur : color palettes, color wheel, copy style, apply colors to page dan color p...

Mencicip Kulat Pelawan, Jamur Termahal dari Indonesia

Kulat Pelawan (dok:google) Sebagai negara tropis, Indonesia memiliki keanekaragaman hayati flora dan fauna. Dengan jumlah hutan hujan terluas di dunia, Indonesia juga memiliki banyak ragam pohon dan tumbuhan dengan keunikannya masing-masing. Salah satu contohnya berupa Kulat Pelawan. Kulat dalam bahasa Bangka artinya jamur. Sedangkan Pelawan adalah nama pohon di mana jamur ini biasa tumbuh. Jadi jika diartikan, Kulat Pelawan adalah jamur Pelawan. Jamur ini merupakan flora endemik dari Pulau Bangka, Provinsi Bangka Belitung yang tumbuh liar di hutan. Dalam setahun, jamur ini hanya tumbuh dua kali terutama saat musim hujan. Uniknya lagi proses pertumbuhan jamur ini memerlukan sambaran petir agar bisa tumbuh. Saat petir menyambar dan mengeluarkan senyawa tertentu, saat itu pula proses pertumbuhan jamur ini dimulai. Beberapa hari kemudian, biasanya Kulat Pelawan akan terlihat bermunculan di sekitar akar pohon Pelawan. Dengan proses pertumbuhan yang cukup sulit, membuat Kulat P...